FILIPINIANA - 1
Klik pada thumbnail untuk melihat gambar lebih besar
Gambar di sudut kiri atas adalah pemandangan malam hari pusat kota Cebu, kota terpenting nomor dua di Filipina. Cebu juga penting dalam sejarah Filipina karena disitulah pertama kalinya Magellan mendarat di Filipina dan akhirnya menjajah negara tersebut. Di pulau Mactan, dekat Cebu, Magellan menemui ajalnya karena perlawanan raja Lapu-Lapu.
Gambar kedua adalah tempat pemakaman serdadu Amerika di Manila yang menjadi tempat peristirahatan terakhir 17,000 serdadu sekutu pada masa Perang Dunia kedua. Seperti halnya dengan Arlington Cemetery di dekat Washington, DC, pemakaman ini juga banyak dikunjungi wisatawan.
Di ujung kanan atas adalah pemandangan di dalam Intramuros (intra = dalam, muros = tembok). Di kota Manila terdapat bagian yang dikelilingi tembok peninggalan penjajahan Spanyol. Di dalamnya masih banyak gedung-gedung tua yang dirawat dengan baik dan juga berfungsi sebagaimana layaknya gedung. Merupakan atraksi wisata utama kota Manila.
Gambar di sudut kiri bawah adalah Roxas (diucapkan Rohas) Boulevard di waktu malam. Jalan ini berada di tepi Teluk Manila dan termasuk salah satu jalan utama. Sewaktu diadakan konperensi APEC di Manila akhir tahun 1996 yang lalu, sebagian jalur di jalan ini ditutup umum dan hanya boleh dilalui oleh kendaraan APEC. Akibatnya terjadi kemacetan di mana-mana. Maklum seperti di Jakarta kemacetan di satu jalan dengan mudah berakibat kemacetan di tempat lain.
Gambar terakhir adalah pemandangan di Fort Santiago di pusat kota Manila. Di kejauhan tampak menara balai kota Manila.